Rujak-rujak Khas Indonesia Ini Terbuat dari Bahan yang Tak Biasa


Makanan yang terbuat dari buah-buah segar selalu dicari saat cuaca panas. Perpaduan rasa buah yang manis dan asam serta bumbu yang pedas membuat makanan ini sukar untuk ditolak. Pesona rujak Indonesia memang tak dapat begitu saja diabaikan. Namun, tahukan kalian bahwa di Indonesia ada berbagai jenis rujak dari yang isinya buah, sayuran, hingga mi. Nah, berikut ini adalah berbagai jenis rujak Indonesia dengan bahan yang tidak kamu sangka bisa dijadikan makanan lezat ini.

1. Rujak Mengkudu













Bagi yang sudah kenal dekat dengan mengkudu, mungkin akan jijik membayangkan rujak ini. Tapi jangan salah, rujak ini bukan terbuat dari mengkudu matang yang baunya menjijikan. Rujak khas orang Gombong, Kebumen ini terbuat dari mengkudu muda, pisang batu, terasi, cabai dan kacang tanah yang ditumbuk kasar.

2. Rujak Daun Pepaya



Daun papaya dibikin rujak? Kamu pasti sudah membayangkan kalau rasanya seperti jamu yang sangat pahit dan enggan memakan rujak Indonesia ini. Yang sudah pernah mencicipi pasti tidak setuju dengan pandangan itu. Rujak ini terbuat dari daun papaya, jambu mete, gula jawa, garam, dan cabai yang ditumbuk dan dicampur jadi satu.

Rasa jambu mete yang segar dan agak sepat serta rasa manis, pedas, gurih bumbu menciptakan perpaduan yang lezat, meski terkadang masih terasa sedikit pahit.

3. Rujak dengan campuran buah rumbia



Pernah dengar buah rumbia? Buah ini menyerupai salak dan sangat dikenal dekat oleh masyarakat Aceh sebagai campuran bumbu rujak Aceh. Buah rumbia ditumbuk dengan bumbu rujak dan disiramkan pada buah-buahan segar, seperti nanas, bengkuang, timun, dan buah segar lainnya.

4. Rujak Bulung



Pasti kalian jarang mendengar nama makanan ini. Bulung merupakan rumput laut yang biasa dimasak sebagai rujak oleh masyarakat Bali. Rujak ini terbuat dengan bumbu kelapa bakar parut, cabai, terasi, garam, dan kuah pindang. Wah, gimana rasanya ya?

5. Rujak Buni



Buah ini terdengar asing bukan? Buah buni merupakan buah lokal Indonesia yang kini mungkin sudah langka keberadaannya. Buah ini berwarna merah sedikit manis dan agak asam. Biasanya buah ini memang disajikan sebagai rujak dengan bumbu cabai, terasi, garam, dan gula.

6. Rujak Lobi - Lobi



Seperti buah buni, buah ini juga tergolong langka. Bentuk dan warnanya hampir sama. Rasa buah ini asam dan sedikit manis. Umumnya buah ini dibuat sebagai rujak tentu saja dengan bumbu-bumbu rujak biasanya. Perpaduan rasa manis, asam, gurih, pedas memunculkan sensasi segar pedas yang sedap.

7. Rujak Kangkung



Lumrahnya, rujak terbuat dari buah, tapi untuk rujak khas daerah Kuningan, Jawa Barat ini justru terbuat dari kangkung. Sayuran ini direbus hingga lunak dan disiram campuran bumbu gula merah, asam jawa, garam, terasi, dan cabai. Bumbu asam manis ini dijamin bikin kamu ketagihan.

Indonesia memang kaya akan kulinernya, apa aja bisa dijadikan makanan enak. Rujak Indonesia ini jadi bukti bahwa negara kita tak hanya kaya dengan hasil alamnya saja, tetapi juga bisa diolah menjadi kuliner yang unik namun tetap lezat. Kamu sudah pernah mencicipi salah satunya?

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »