Mengenal Kue Cahkwe Tiongkok yang meng-Indonesia


     Cakwe, cakue, atau cahkwe merupakan makanan yang berasal dari negeri Tiongkok. Di negara asalnya sendiri makanan ini sering disebut juga sebagai You Tiao yang memiliki arti sebagai hantu yang digoreng. Penamaan tersebut sangat erat kaitannya dengan sejarah Tiongkok di masa lalu.Konon pada jaman dahulu kala ada seorang perdana menteri Tiongkok yang sangat kejam bernama Qin Hui.
     Untuk mengekspresikan kebenciannya terhadap perdana menteri tersebut, masyarakat Tiongkok kemudian membuat dua batang makanan kecil yang dibuat dari tepung beras untuk melambangkan Qin Hui dan istrinya.Makanan tersebut kemudian digoreng dan dimakan bersama-sama sebagai simbol kebencian mereka. Makanan tersebut akhirnya diberi nama cahkwe atau cakwe.
     Ada juga sebagian masyarakat yang menyebutnya sebagai you tiao, zha guo, dan you gouzi.Selain dikonsumsi secara langsung, masyarakat Tiongkok biasanya mengkonsumsi cakwe ini dengan cara mencelupkannya ke bubur panas. Selain itu, ada juga yang memakannya bersama dengan susu kedelai, baik itu yang rasanya manis ataupun asin.
      Seiring dengan perkembangan jaman, saat ini cakwe sudah dibuat dengan berbagai variasi seperti cakwe mini, cakwe isi udang, dan lainnya. Selain itu, bumbu yang menemaninya juga sudah beragam seperti keju, mayonese, coklat, dan sebagainya.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »